<body><script type="text/javascript"> function setAttributeOnload(object, attribute, val) { if(window.addEventListener) { window.addEventListener('load', function(){ object[attribute] = val; }, false); } else { window.attachEvent('onload', function(){ object[attribute] = val; }); } } </script> <div id="navbar-iframe-container"></div> <script type="text/javascript" src="https://apis.google.com/js/platform.js"></script> <script type="text/javascript"> gapi.load("gapi.iframes:gapi.iframes.style.bubble", function() { if (gapi.iframes && gapi.iframes.getContext) { gapi.iframes.getContext().openChild({ url: 'https://www.blogger.com/navbar.g?targetBlogID\x3d6496619\x26blogName\x3d-::+L+O+V+E+will+S+E+T+you+F+R+E+E::\x26publishMode\x3dPUBLISH_MODE_BLOGSPOT\x26navbarType\x3dBLUE\x26layoutType\x3dCLASSIC\x26searchRoot\x3dhttps://tinneke.blogspot.com/search\x26blogLocale\x3den_US\x26v\x3d2\x26homepageUrl\x3dhttp://tinneke.blogspot.com/\x26vt\x3d-6149671454343776068', where: document.getElementById("navbar-iframe-container"), id: "navbar-iframe" }); } }); </script>
Saturday, April 21, 2012

Bahasa Pangan 

Sejak Rabu Abu silam sampai Paskah, saya dan teman saya membuka "warung" di meja di samping tempat saya bisa menulis. Ini inisiatif teman saya yang ingin "membagi roti" ketika umat Katolik sedang berada dalam masa pra-Paskah, 40 hari melakukan puasa dan pantang untuk memasuki Paskah mulia.

Saya juga mendapatkan istilah "buka warung" ini dari salah seorang teman yang menyelutukkan kata itu ketika saya sedang ke dapur untuk mencuci panci untuk menanak nasi.

Jadi, biasanya, sekitar jam 5 sore atau mendekati jam enam, saya masak nasi di meja itu. Kemudian kami makan bersama setelah aroma nasi pandan sudah tercium di ruangan. Nanti sekitar jam 8 malam lewat, saya mencuci panci itu, memasukkan dalam plastik khusus dan mengelap meja agar cakep seperti sedia kala. Begitulah.

Beberapa hari silam, saya dan teman yang jadi motor "rumah roti" itu membahas tentang "gandum terbaik" dalam Mazmur 147 ayat 14. Saya tidak mencantumkan ayatnya di sini, biar kalian baca sendiri, ya, hehehe.

Saya bilang kepada teman saya itu bahwa ketika misa pagi, Romo yang memimpin misa bicara tentang bahasa pangan.

Rupanya setelah kebangkitan, Yesus berjalan bersama dua murid-Nya  dari Yerusalem ke Emaus. Mereka menempuh perjalanan yang cukup jauh--sebuah tafsiran mengatakan jaraknya sekitar 12 kilometer--dan pasti lama, secara jalan kaki. Tapi, kedua murid ini tidak tahu bahwa orang yang bicaranya membuat hati mereka berkobar-kobar itu adalah Yesus. Oh iya, lupa, bacaan tadi ada di Lukas 24:35-48. Dibaca sendiri, ya :-)

Nah, dua murid ini, baru mengenali Yesus setelah sudah tiba di Emaus, tepatnya "ketika Yesus memecah-mecahkan roti."

Setelah menggunakan bahasa pangan, yaitu memecah-mecahkan roti, barulah dua murid itu mengenali Yesus.

Teman saya langsung menaruh jarinya ke mulutnya yang menganga. "Jadi, selama kita buka rumah roti, Yesus hadir. Selama ini, saya tanya-tanya terus kenapa Tuhan suruh saya sediakan makanan. Ternyata ini jawabannya," kata dia, geleng-geleng kepala kemudian tertawa lepas.

0 Comments :

Post a Comment

home

my book
It's my first book!
messages
Name :
Web URL :
Message :


archives
February 2004
March 2004
April 2004
May 2004
June 2004
July 2004
August 2004
September 2004
October 2004
November 2004
December 2004
January 2005
February 2005
March 2005
April 2005
May 2005
June 2005
July 2005
August 2005
September 2005
October 2005
November 2005
December 2005
January 2006
February 2006
March 2006
April 2006
May 2006
June 2006
July 2006
August 2006
September 2006
October 2006
November 2006
December 2006
January 2007
February 2007
March 2007
April 2007
May 2007
June 2007
July 2007
December 2007
January 2008
February 2008
May 2008
July 2008
August 2008
November 2008
January 2009
February 2009
March 2009
August 2009
October 2009
April 2011
June 2011
July 2011
November 2011
December 2011
April 2012
June 2012
November 2013
December 2014

links
Detik
Desa-Pelangi
Tempo
Kompas
Liputan6
Journey
Christian Women

resources
Tagboard
Blogger
Google
SXC
HTML
Haloscan
Gettyimages

hit counter
Free Web Counter

BlogFam Community